Senin, Mei 26, 2008

Pelatihan Mindset Incubator

PROPOSAL KEGIATAN

PELATIHAN BASIC LIFE SKILL

MIND-SET INCUBATOR

Training and Coaching Motivation

I. Pendahuluan

1. Latar Belakang

Untuk mendukung visi kota bandung sebagai Kota Jasa yang harus bersih dari sampah, dan bersih praktik Korupsi, Kolusi dan Nepotisme ( KKN ), penyakit masyarakat ( judi, pelacuran, narkoba, premanisme dan lainnya), dan perbuatan-perbuatan tercela lainnya yang bertentangan dengan moral dan agama dan budaya masyarakat atau bangsa maka perlu dilakukan aktivitas-aktivitas konkrit dalam memberikan penyadaran kepada setiap warga kota Bandung akan pentingnya perilaku warga yang sejalan dengan visi kota Bandung.

Sangat sejalan dengan visi dan misi Kota Bandung, yayasan Bhakti Anak Negeripun lahir ikut mempercepat proses penyelesaian krisis multidimensi yang telah melandak seluruh pelosok negeri ini termasuk di Kota Bandung.

Di berbagai media cetak maupun elektronik bisa kita lihat berbagai macam tindakan kriminal yang saat ini tidak hanya didominasi oleh kalangan pengangguran dan yang tidak berpendidikan tapi hampir semua strata sosial dan level pendidikan rendah maupun tinggi memiliki potensi untuk melakukan tindakan kriminal.

2. Dasar Pemikiran

a. Untuk menjadi bangsa yang besar, kita harus merumuskan paradigma baru yaitu melihat sukses bangsa sebagai kumpulan atau akumulasi dari sukses kecil setiap warganya. Sukses Perusahaan/ lembaga adalah kumpulan atau agregasi dan sinergi dari sukses individu-individu di dalamnya.

b. Untuk menjadi bangsa yang maju dan berpengaruh kita harus berupaya untuk membuat setiap warga negeri ini sukses. Salah satu caranya adalah memberi keterampilan hidup. Keterampilan hidup yang sangat diperlukan oleh setiap individu adalah mengenal keunggulan dirinya, kemampuan melihat peluang dan proses pencapaiannya sekaligus, kepedulian terhadap lingkungannya, dan kemampuan mengurai rencana ke depan yang lebih baik. Sehingga akan terwujud individu yang berfikir positif, giat bekerja, beretos kerja tinggi, innovatif, berdedikasi tinggi dan mampu bekerja sama. Untuk itu, dirasa perlu mengadakan Pelatihan/ Training “Mind-Set Incubator”.

c. Pelatihan Mind-Set Incubator juga difokuskan untuk merubah mind set setiap individu bangsa indonesia agar berfikir optimis meningkatkan keterampilan hidup (life skills) para individu, khususnya para tunas bangsa (Remaja SMA sederajat) dalam mengelola hidup dan merencanakan masa depan. Diharapkan, kemampuan mengelola hidup dan merencana masa depan dari tiap-tiap individu akan menjadikan mereka, orang-orang yang mampu menggunakan potensi yang dimilikinya untuk selalu berinovasi dan berprestasi di lingkungan belajarnya. Dengan demikian mereka bisa menciptakan suasana belajar yang kondusif di lingkungan belajar mereka. Kontribusi dan terakumulasinya sukses mereka akan menjadikan tempat nya besar di masa depan.

d. Rencana dan tujuan masa depan dengan disertai langkah sistematis untuk mencapainya, telah melahirkan orang-orang yang berprestasi dibidangnya. Dengan Pelatihan MIND SET INCUBATOR TRAINING AND COACHING MOTIVATION ini diharapkan momentum kisah sukses tokoh dapat ditularkan ke semua individu.

2. Bentuk Kegiatan

Pelatihan Basic Life Skills - MIND SET INCUBATOR TRAINING AND COACHING MOTIVATION”.

3. Maksud dan Tujuan

a. Melakukan perubahan “Mind-set” (pola pikir) peserta latih, dari cenderung pesimis dan negatif menjadi optimis dan positif; dari tidak berencana dan berpikir jangka pendek menjadi berencana dan berpikir jangka panjang; dari terbiasa saling mengerdilkan menjadi saling membesarkan; dari saling menjatuhkan menjadi bersinergis atau dari low trust society menjadi high trust society ; dari konsumtif menjadi produktif; dari pasif menjadi aktif belajar dan berprestasi.

b. Meningkatkan kesadaran setiap peserta latih tentang Potensi Nasional berupa Sumber Daya Manusia (SDM), Sumber Daya Alam (SDA), dan Sumber Daya Pendukung (SDP) yang dimiliki bangsa Indonesia. Dengan demikian, jika setiap individu sukses mengoptimalkan potensi dirinya serta giat bekerja, berinovasi dan berprestasi, maka akumulasi kesuskesan tersebut akan menjadikan Lembaga Pendidikannya mampu tampil sebagai lembaga pendidikan yang sukses dan kompetetif di Negara ini.

c. engangkat kemampuan inovasi setiap peserta latih sehingga mereka dapat selalu aktif berkarya dan berprestasi serta berinovasi di lingkungan belajarnya dalam segala bidang sesuai dengan bakat, potensi dan tugas/ tanggungjawab yang dimilikinya

d. Merumuskan visi dan misi pribadi, keluarga, Lembaga Pendidikan serta menyusun program keHIDUPan jangka pendek dan jangka panjang.

4. Materi Kegiatan

a. MODUL 1 : MIND-SET MANAGEMENT

b. MODUL 2 : MENDESAIN PETA KEHIDUPAN

c. MODUL 3 : ACTION and ROLE MODEL MANAGEMENT


d. MODUL 4 : TEAM BUILDING


5. Rumusan Kegiatan

Basic Life Skills MIND SET INCUBATOR TRAINING AND COACHING MOTIVATION merupakan kombinasi antara :

(1) Perenungan tentang hakikat dan makna keberadaan kita sebagai manusia, makhluk tersempurna dari seluruh ciptaan Tuhan.

(2) Pelatihan dan pembiasaan praktis untuk memanage hidup saat ini dan yang akan datang agar lebih bermakna dan bermanfaat.

(3) Pembelajaran dari cuplikan kisah sukses beberapa tokoh nasional dan tokoh dunia untuk menjadi sumber inspirasi dan motivasi.

Atas dasar Pemikiran di atas perlu kiranya diambil langkah-langkah strategis untuk memupuk rasa percaya diri pada segenap individu dengan membuat mereka lebih percaya diri dan membangkitkan gairah/ etos kerja, belajar dan gairah berprestasi serta berinovasi, dengan pola menata masa depan yang lebih efektif. Pola yang dilakukan adalah dengan mengikuti Pelatihan/Training (“MIND SET INCUBATOR TRAINING AND COACHING MOTIVATION ”).


II. Pelaksanaan Kegiatan

1. Strategi.

Melaksanakan kegiatan dalam bentuk Pelatihan Basic Life Skills – MIND SET INCUBATOR TRAINING AND COACHING MOTIVATION.

2. Metode.Pelatihan

Metode yang dilakukan dalam penyampaian materi adalah metoda EDUTAINMENT, penyampaian yang dibantu dengan audio dan visual multidimensi dipadukan dengan simulasi, games, musik, film dan puisi agar peserta lebih dapat memahami materi.Mempublikasikan Posting

Tidak ada komentar: